Gelandang tengah tim nasional (timnas) sepakbola Indonesia Marc Klok mengunggah video keakrabannya bersama Gelandang Sayap skuad Garuda Saddil Ramdani di akun tiktok pribadinya.
Dalam video itu Marc Klok tampak sedang merangkul Saddil dan meberinya beberapa pertanyaan agar dijawab secara cepat.
“I want to speak with you any more,” ucap Marc kepada Saddil.
“Saya ada Q&A untuk kamu, sambil bercanda,ok,” lanjutnya.
Ia pun mulai memberi pertanyaan pertama kepada Saddil. Ia meminta Saddil memilih antara Arema atau Persebaya.
“Arema atau Persebaya?,” tanya Marc kepada Saddil.
“Arema,” jawab saddil tegas.
Lalu pertanyaan kedua, Saddil diminta memilih antara Persib atau Persija. Tidak menyangka ternyata Ia memilih Persija.
“Persija,” jawabnya diiringi gelak tawa
Lantas pertanyaan terakhir, Saddil diminta menyebutkan pemain di skuad Garuda yang paling gila. Masih tidak disangka Saddil menyebut Mack Klok pemain paling gila di Timnas.
“Kamu Bro,” ucap Saddil sambil berlari menjauh dari Marc
Mengingat beberapa waktu lalu Marc sempat menarik Jersey pemain lawan hingga robek saat laga Timnas Indonesia Vs Yordania.
Sementara itu, Marc hanya bisa menggerutu lewat keterangan video.
“Saddil tidak mau mengaku,” ungkap Marc.
Sontak unggahan Marc Klok itu pun mendapat beragam tanggapan dari warganet.
“Yang abis menang emang beda ya auranya,” ujar akun @hell***.
“Nyesel nanya persija atau persib lagi,” kata akun @vin***.
“Saddil hanya bercanda ya guys ya,” ucap akun @im***.
“Saddil paling asik itu kayaknya orangnya di Timnas,” tulis akun @gua***.
lihat videonya disini